Sabtu, 09 Juni 2012 | 20.36 | 0 Comments

4 handphone super canggih

Handphone atau ponsel banyak sekali yang hebat, namun dari segi teknologi yang di gunakan ada 4 handphone yang berteknologi canggih saat ini, tentu tidak menutup kemunkinan nantinya ada  yang melebihi ini.
ok berikut 4 handphone super canggih :

  • Nokia 808 PureView
Nokia 808 PureView
Nokia 808 PureView


Tak salah jika menyebut Nokia PureView sebagai handphone paling canggih. Handphone ini terpilih sebagai gadget pendatang baru terbaik pada ajang Mobile World Congress 2012 pada akhir Februari lalu. Secara spesifikasi, handphone ini memang tak terlalu istimewa.

Sistem operasi yang digunakannya bukan Windows Phone seperti pada handphone seri Lumia. Bahkan Anda hanya akan memperoleh OS Nokia Belle pada handphone ini.

Kelebihan utama handphone paling canggih ini adalah pada kualitas kamera yang dihadirkan. Handphone ini memberikan kepuasan bagi para pemburu foto dengan kamera 41MP miliknya.

Tak hanya itu, kamera ini juga menghadirkan optic Carl Zeiss yang banyak digunakan pada handphone Nokia lainnya.

  • Samsung Galaxy Beam
Samsung Galaxy Beam
Samsung Galaxy Beam
Handphone paling canggih pertama adalah sebuah handphone pintar keluaran dari Samsung, yakni Samsung Galaxy Beam.

Spesifikasi yang dimiliki oleh handphone ini memang tak terlalu menarik. Hampir sama dengan handphone high-end lain yang menawarkan prosesor dual core, dengan layar Super AMOLED berukuran 4 inci dan ukuran yang slim.

Tak hanya itu. Handphone ini menawarkan kecanggihan tersendiri dengan adanya sebuah proyektor mini di dalamnya.


Handphone ini merupakan handphone pertama yang menawarkan fitur tersebut. Dengan adanya proyektor mini ini, Anda tak perlu repot-repot ketika melakukan presentasi.

 Selain itu, Anda juga bisa menggunakan proyektor tersebut untuk menonton film. Proyektor milik handphone paling canggih Samsung Galaxy Beam ini mampu menghasilkan layar berukuran 50 inci dan 15 lumens.

  • Panasonic Eluga Power
Panasonic
Panasonic Eluga Power
Panasonic ternyata tak ketinggalan dalam mengeluarkan handphone paling canggih miliknya.

Mereka pun baru saja merilis [Panasonic Eluga Power](Panasonic Eluga Power "Panasonic Eluga Power - Smartphone Panasonic Berkelas Premium yang Ultra Ramping") yang memiliki teknologi pengisian baterai canggih.

Anda bisa melakukan pengisian 50 persen hanya dalam 30 menit saja. Selain itu, Anda juga dapat mengisi ulang penuh handphone ini hanya dalam waktu 1 jam, berarti kita bisa menghemat separuh waktu dari aktivitas charging umumnya.

  • Sony Xperia Sola
Jika Nokia dan Samsung masing-masing memiliki Nokia PureView dan Samsung Galaxy Beam, maka Sony menghadirkan Sony Xperia Sola. 

Handphone paling canggih ini menawarkan sebuah teknologi canggih bernama floating touch. Dengan teknologi ini, Anda tak perlu menyentuh layar untuk melakukan navigasi. 

Anda cukup meletakkan jari Anda beberapa milimeter di atas layar dan menggerakkan jari tersebut. Namun, teknologi Floating Touch ini hanya berlaku ketika Anda melakukan browsing di Internet dan melakukan navigasi pada live wallpaper.


Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright Berita Bacaan © 2010 - All right reserved - Editing Beritabacaan Blogspot Theme
Best viewed with Mozilla, IE, Google Chrome and Opera.