Rabu, 13 Juni 2012 | 08.44 | 0 Comments

Sepatu paling Unik dari Kulit Binatang

Sepatu Unik ini adalah Sepatu perempuan yang di kenal dengan sebutan High Heels.Jika Biasanya Kita Tahu Kalau sepatu itu di buat dengan Bahan Bahan yang Umum, nah sepatu ini dari bentuk hingga bahannya dari binatang.
Iris Schieferstein (45) menciptakan alas kaki yang tidak lazim, seperti high heel kaki kuda, stilettos dari kulit ular, dan sendal burung dara.
Seperti ditulis orange, Schieferstein pernah membuatkan sepasang sepatu dari kaki kuda untuk Lady Gaga seharga 3.900 poundsterling atau Rp 56 juta.
Dia mengumpulkan bahan-bahan di rumah jagal di Berlin, Jerman. Selama beberapa pekan Iris memisahkan sisa-sisa daging dan tulang dari kaki hewan sebelum kulitnya diserahkan kepada penyamak untuk dilembutkan.
Kulit yang masih memiliki bulu tersebut kemudian dibuatkan model sepatu, diberi sol dan dijahit. "Saya menyukai kuda dan saya suka sepatu, jadi saya pikir (penggabungan) ini akan sempurna. Kuda memiliki langkah yang indah dan saya ingin menciptakannya lewat sepatu saya," tuturnya.
Bahkan perjuangan Iris di awal kreasinya membuat dia hampir dipenjara selama sepuluh tahun. Iris semula menggunakan hewan mati yang ditemukan di sisi jalan, namun hukum di Jerman melindungi hewan tersebut dengan ancaman penjara hingga sepuluh tahun. "Sekarang saya menggunakan jasa jagal. Membuat sepatu ini adalah pekerjaan kotor, memisahkan daging sungguh tidak menarik," cetusnya.


Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright Berita Bacaan © 2010 - All right reserved - Editing Beritabacaan Blogspot Theme
Best viewed with Mozilla, IE, Google Chrome and Opera.